Sekali Pose BLT MiGoreng Sah Diterima
Setelah minggu lalu diluncurkan secara resmi oleh Presiden Jokowi di Pasar Rakyat Angso Duo Baru Kota Jambi. Didaerah lain ternyata segera menyusul dan diharapakan selesai seminggu sebelum lebaran. Besarannya adalah 100 ribu/bulan dan dirapel langsung untuk 3 bulan, jadi total dapat 300 ribu/kpm.
Cara pembagiannya, khusus untuk KPM Penerima BPNT berbeda-beda. Diberbagai daerah ada yang dibarengkan dengan BPNT bulan April Mei Juni yang perbulan dapat 200 ribu. Jadi KPM BPNT menerima 900 ribu terdiri dari BPNT tiga bulan + BLT MiGoreng.
Sedangkan di Jombang dan mungkin Se-Jatim sistem penyalurannya berbeda lagi. Yakni dibarengkan dengan BPNT bulan Mei. Jadi nanti KPM menerima 500 ribu terdiri dari 200 ribu BPNT dan 300 ribu BLT MiGoreng, TUNAI.
Sudah mulai disalurkan minggu ini (10-04-2022) oleh Kantor Pos.
Untuk awal, baru dibagikan untuk yang kemarin ketika menerima BPNT tidak bisa datang karena sakit jadi diantarkan kerumah masing-masing oleh petugas kantor pos.
Untuk jadwal yang komunitas atau yang mengambil di Kantor Desa masing-masing, menunggu jadwal resmi atau undangan yang dibagikan oleh Pemerintah Desa.
Kalau melihat data yang ada, hampir pasti yang bulan kemarin mendapat BPNT akan kembali menjadi terundang untuk menerima lagi. Kecuali yang kemarin tidak ditemukan atau meninggal tanpa ahli waris dan tidak terbayar, tentunya tidak akan menerima.
Pemerintah Desa di Jombang yang "ketiban sampur" dan sepertinya akan lebih repot dari biasanya karena bulan ini juga sedang ada pembagian BLT DD. Tapi tidak mengapalah karena tujuan jadi kades atau perangkat desa adalah mengabdi.
Walaupun sedang repot, jangan salah gunakan kewenangan. Jangan memotong atau mengutip uang dari para KPM dengan dalih apapun. Biasanya, dalihnya untuk pemerataan, ini Dilarang Keras!
DILARANG KERAS bagi siapapun entah Pemerintahan Desa, RT, RW atau siapapun juga untuk memotong, mengutip iuran, sumbangan dari para KPM untuk diberikan kepada yang lain. Apalagi disertai dengan ancaman bulan berikutnya tidak akan dapat bantuan lagi jika tidak mau. Laporkan saja jika menemui hal-hal seperti ini.
Komentar
Posting Komentar